BI Siantar Gelar Acara Peningkatan Wawasan Jurnalis Menulis Berita Ekonomi

By Redaksi - Friday, 05 August 2022

Banda Aceh - Pentingnya menambah wawasan wartawan dalam mempublikasikan berita yang berkaitan dengan ekonomi kembali menjadi perhatian Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPw BI) Pematangsiantar. Salah satu langkah yang dilakukan adalah menggelar Media Gathering Capacity Buliding.

Kepala KPw BI Pematangsiantar, Teuku Munandar mengaku bahwa peran jurnalis sangat penting untuk membantu BI Pematangsiantar dalam menyampaikan informasi dan mengedukasi, perihal capaian Bank Central dan mengedukasi masyarakat tentang apa saja kebijakan BI itu sendiri.

Pada kegiatan yang digelar di Hotel Rasamala Jalan Glee Seumpa, Kelurahan Geuceu Kayee Jato, Kecamatan Banda Raya Kota Banda Aceh Provinsi Aceh tersebut, diharapkan semakin mempererat sinergitas antara BI Pematangsiantar dengan para jurnalis.

Menurutnya, peran media sangat penting untuk menyampaikan pesan serta informasi dalam perkembangan ekonomi. Contohnya dalam hal inflasi, masyarakat dapat diajak untuk berbelanja bijak sesuai dengan kebutuhan.

Sementara narasumber yang dihadirkan pada kegiatan ini, Nasori, salah seorang wartawan senior Harian Investor Daily Indonesia dan juga Asisten Redaktur Pelaksana, memaparkan kiat sukses menjadi wartawan yang bergelut pada informasi ekonomi.

Dijelaskannya, tidak ada rumus menulis berita ekonomi. Terpenting adalah ketekunan, dengan itu fakta ekonomi dapat ditulis menarik perhatian. Semua ini dipengaruhi jam kerja atau pengalaman kerja.

Dengan modal pemahaman yang lebih, kata Nasori, bisa memberitakan persoalan dari sisi manapun dan memilih angle terbaik. Kemudian semakin lengkap bahan akan semakin mudah untuk menulis dan menghasilkan berita terbaik.

"Untuk mematangkan hasil berita yang baik tentu seorang jurnalis tidak boleh hanya menerima informasi mentah-mentah dan tidak mudah didikte oleh narasumber yang tentu ahli di bidang ekonomi dan keuangan," ujarnya.

Kategori